Senin, 15 Agustus 2011

Promosi Gratis Blog di Kaskus, Mau?


Kaskus? hampir semua pengguna internet di indonesia tahu tentang kaskus. Adalah forum komunitas maya yang terbesar di Indonesia, dimana total anggota yang terdaftar disana sekitar 3,3 juta anggota dan telah ada 400 juta postingan di situs tersebut (saat postingan ini ditulis). Kaskus lahir pada tanggal 6 November 1999 oleh tiga pemuda asal Indonesia yaitu Andrew Darwis, Ronald Stephanus, dan Budi Dharmawan.
       
Melihat besarnya pengguna kaskus yang merupakan singkatan dari kasak kusuk di Indonesia. Terbersit ide dikepala ini untuk mendaftar di forum ini dengan menggunakan nama blog saya sendiri BLOOGINET. Dalam pikiran ini dengan mendaftar menggunakan nama blog sendiri saya bisa sekalian mempromosikan blog ini kepada kaskuser lainnya yang jumlahnya jutaan.

Sekarang saya sudah terdaftar dikaskus dan mulai bergeriliya di hutan belantara kaskus sambil meninggalkan jejak alamat blog saya. Setiap ada forum yang menarik saya mencoba berpartisipasi dan meninggalkan jejak disana. Selain mendapatkan informasi yang bermanfaat dan dapat bertukar pikiran dengan kaskuser lainnya saya juga dapat promosikan secara gratis blog saya. Mudah – mudahan dengan cara sederhana ini saya dan anda semua dapat menambah pengunjung di blog anda.

NB : Apabila anda merasa teman - teman anda perlu tahu artikel ini, silahkan share  ke  teman - teman anda  lewat  email, blog, twitter, facebook, google buzz dengan menekan tombol share di bawah ini, terimakasih.
     Sumber

2 komentar:

  1. Hasil yang second leg gak diupdate? Madrid kalah lagi tuh :p
    Kunjungin punyaku juga ya.. http://www.amazing-destinations.com

    BalasHapus
  2. Ada mas, dipostingan terbaru. Ok ntar dikunjungi rumahnya ya mas, trmksh.

    BalasHapus